BULUNGAN -TANJUNGNEWS.COM – Upaya Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Bulungan mengejar target peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui Perusahaan Daerah (Perusda) Berdikari.
Salah satunya rencana mengkolaborasikan antara Perusa Berdikari dengan Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Air Minum Danum Benuanta dalam pengelolaan air minum dalam kemasan.
“Nantinya ada kolaborasi antara PDAM Bulungan dengan Perusda Berdikari, PDAM kita dorong tidak hanya memproduksi air bersih melalui pinanisasi. Kedepan harus sudah bisa dalam bentuk kemasan air minum,”terangnya.
Nantinya ketika PDAM mampu memproduksi air dalam bentuk kemasan dalam proses pemasaranya nantinya menjadi tugas Perusda Berdikari.
“Ketika sudah mampu memproduksi air dalam bentuk kemasan, dalam pemasaranya kita perankan Perusda Berdikari,”jelasnya.
Selain itu, Pemda Bulungan melalui Perusda Berdikari juga mengincar berbagai potensi bisnis yang dapat dikerjakan oleh Perusda Berdikari. Hal tersebut sebagai salah satu syarat dapat dilakukanya penyertaan modal dari Pemda Bulungan ke Perusda.
“Planing bisnisnya harus jelas, dan itu menjadi presentasi kita pada DPRD (Dewan Perwakilan Rakyat Daerah) Bulungan. Untuk meminta dukungan penyertaan modal untuk Perusda,”jelasnya.
Terkait, potensi pengelolaan City Gas (gas rumah tangga) di wilayah Pulau Bunyu. Bupati mengatakan, untuk mengerjakan suatu planing bisnis, juga harus berhitung kemampuan modal termasuk Sumber Daya Manusia (SDM) nya.
Menurutnya, pengelolaan City Gas tidak mudah dan merupakan planing bisnis yang sarat modal dan butuh SDM yang mumpuni.
“Pengelolaan City Gas ini jauh lebih sarat modal dan rumit, kalaupun itu memungkinkan kenapa tidak yang jelas kita akan siapkan dulu SDM-nya,”katanya.
Dalam pengelolaan City Gas selain butuh SDM mumpuni juga butuh manajemen yang kuat termasuk dukungan permodalan dari Perusda Berdikari. (dsh/red)